Produk pembuatan tirai dari daun waru ini belum banyak dikenal
oleh masyarakat. Bahan yang terbuat dari daun waru yang berasal dari alam
membuat daya tarik tersendiri bagi tirai tersebut. Karena sangat jarang
dijumpai tirai dengan bahan dasar dari alam seperti daun waru. Dengan sedikit
sentuhan modifikasi berupa pengeringan maka hasilnya tidak kalah menarik karena
memiliki nuansa klasik namun tetap sederhana.
Ditengah era modern ini sudah sering dijumpai tirai dengan bahan
dasar manik-manik yang sudah merajalela di masyarakat. Dengan inovasi terhadap
bahan dasar tirai ini diharapkan dapat menjadi produk baru yang dapat
menumbuhkan kreatifitas lain sehingga muncul inovasi-inovasi baru dalam
pembuatan tirai nantinya jika produk tirai daun waru ini mendapat tempat di
hati masyarakat
a.
Strategi pemasaran
Strategi pemasaran yang dilakukan yaitu dengan memanfaatkan daun
waru dalam bentuk tirai yang nantinya akan di pasarkan di tempat-tempat umum
khusunya di took yang menjual aksesoris, dll.
Selain itu, kami juga
akan melakukan pemasaran melalui media massa baik media cetak (brosur, pamflet,
benner, dll ), maupun dengan penjuaalan online seperti melalui social
media agar masyarakat mengenal dan
mengetahui tentang produk yang kami pasarkan.
b. Target
penjualan
Wilayah pemasaran tirai ini lebih
difokuskan pada took-toko yang menjual aksesoris. Target penjualan untuk tiap
harinya adalah dari 10 tirai tiap harinya.
c.
Gambaran Umum Masyarakat Sasaran
Adapun masyarakat yang akan
dijadikan sasaran dalam pemasaran tirai ini adalah masyarakat yang ada di kota
Surabaya terutama pada daerah :
1.
Masyarakat yang tersebar di Surabaya.
2.
Mahasiswa dan dosen di kampus UNESA.
3.
Toko aksesoris yang tersebar di kota Surabaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar